Sabtu, 10 Januari 2015

Daftar Film tersedih sepanjang masa


Film merupakan salah satu media untuk berekspresi, Film-film yang di kategorikan sebagai film terbaik tidak hanya dapat menghibur penonton dengan aktor dan aktris yang berwajah menarik, namun dengar plot cerita yang bagus dan berkualitas, berikut kumpulan film-film tersedih yang dapat membuat kalian meneteskan airmata. 

  • Hachi : A Dog's Tale 


Film based on true story di Jepang, menceritakan tentang kisah seekor anjing jenis Akita bernama Hachiko, yang sangat setia kepada majikannya bernama Parker. Bahkan Hachi terus menunggu kedatangan Parker yang telah meninggal di tempat yang sama dimana Hachi menunggu Parker setelah pulang berkerja yaitu di stasiun selama 9 tahun, Kesetiaan Hachi berujung hingga kematian merenggut nyawanya. 

  • Forrest Gump 


Film yang menceritakan tentang seorang pria yang mempunyai kelainan;idiot bernama Forrest Gump. Ada tiga hal dalam hidupnya yang membawa dia berhasil, yaitu kejujuran, loyalitas, dan cinta. Dengan bersumber dari tiga hal ini, Forrest Gump berhasil dalam segala bidang, mulai dari pemain rugby, tentara perang vietnam, atlet tenis meja, dan berbagai pekerjaan lain. Kisah Forrest Gump ini benar-benar memberikan motivasi dalam hidup meskipun imajinatif. Kisahnya dapat membuat hati kita tersentuh. 

  • I am Sam 


Film ini seperti Forrest Gump, Sam juga mempunyai kelainan mental retarded atau tuna grahita pola berpikir yang setara dengan umur anaknya Lucy, dengan kekurangannya Sam berusaha mendapatkan Hak Asuh terhadap Lucy. Dalam Film ini dapat dilihat bagaimana kapasitas intelektual atau IQ seseorang tidak menghambat kasih sayang yang diberikan orang tua kepada anaknya, dan juga kasih sayang kepada orang lain. 

  • My SIster Keeper 


Film My Sister’s Keeper merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Jody Picolt. Film ini menceritakan tentang Anna Fitzgerald  yang dilahirkan ke dunia dengan teknik rekayasa genetika in vitro demi menyelamatkan kakak perempuannya, Kate Fitzgerald  yang menderita leukimia, Sayangnya, ketika Anna berusia sebelas tahun, rencana Brian dan Sara tidak berjalan lancar. Anna menuntut orang tuanya karena mengetahui bahwa dia harus mendonorkan ginjalnya. Perseteruan ini terus berlanjut sampai akhirnya Kate meninggal dunia, dan Anna mendapatkan Hak Kebebasannya. 

  • My Girl 

Film ini menceritakan tentang kehidupan seorang gadis bernama Vada yang sedang mengalami perubahan temperamen, Vada yang jatuh cinta dengan guru bahasa di kelasnya, dan rela untuk mengikuti kelas tambahan agar bertemu idamannya , vada yang selalu di temani sahabatnya Thomas J (Macaulay Culkin), sampai akhirnya Vada harus kehilangan Thomas, saat mencari cincin Vada di tengah hutan. 

Berikut adalah daftar Film bergenre romance plus sedih juga, ini kumpulan film romantis favorit aku yang memang terbukti bikin nangis, cocok buat kalian yang mau galau-galauan nih hehe... Semoga kalian suka :) 

  • A Walk to Remember 

  

  • The Vow 


  • The Notebook 


  • The Fault in Our Stars 


  • The Last Song 


  • About Time 


  • P.S I Love You

 

P.S : Sengaja aku ga kasih review-nya supaya kalian coba nonton sendiri hehe, kalau ada yang mau recommend film sedih lainnya comment down below ya, selamat bergalau-galau ria :D

2 komentar:

  1. Kaga ada click (2006) ya? Potong tangan gw klo ga nangis nonton itu hehe
    Nice revieq btw

    BalasHapus
  2. Kaga ada click (2006) ya? Potong tangan gw klo ga nangis nonton itu hehe
    Nice revieq btw

    BalasHapus